Blue Fire Pointer
It is a thousand times better to have common sense without education than to have education without common sense !!!

Selasa, 02 Juni 2015

Apersepsi

ICE BREAKER 
DAN 
TEORI APERSEPSI


      Icebreaker pada mulanya digunakan dalam istilah mekanik yang berartikan pemecah es. Hal yang sangat menonjol dalam kegiataan icebreaker adalah terciptanya Kapal Pemecah Es pada tahun 1990-an. Teknologi ini kemudian berkembang di berbagai belahan dunia yang mengalami musim dingin dimana wilayah perairan atau kelautannya mengalami pembekuan karena suhu yang sangat dingin.
      Istilah icebreaker yang mulai berkembang dalam dunia pendidikan, dan sering terdengar dalam acara diklat, training, atau pun seminar tidak berhubungan dengan istilah icebreaker dalam dunia teknik. Istilah icebreaker dalam dunia pendidikan memiliki makna konotatif sebagai pemecah kebekuan. Perbedaan antara pemecah kebekuan dalam istilah pendidikan dan teknik, dimana kebekuan dalam istilah teknik memecah kebekuan “es”, sementara dalam istilah pendidikan lebih diartikan sebagai pemecah kebekuan “suasana”.
     
Menurut M. Said (2010:2) bahwa icebreaker adalah permainan atau kegiataan yang berfungsi mengubah suasana kebekuan dalam kelompok. Icebreaker disini dapat dilakukan dengan metode permainan atau kegiataan audiovisual yang lain. Tetapi darri semua rangkaian kegiataan icebreaker yang berbeda, tetap memiliki tujuan yang sama, yaitu memecah kebekuan suasana agar proses pelatihan atau pembelajaraan menjadi lebih efektif. Dan konsetrasi peserta didik atau siswa menjadi terfokus kembali.
      Icebreaker dalam pembelajaraan dapat diartikan kebekuan fikiran atau atau fisik jiwa. Icebreaker bertujuan untuk menciptakan suasana belajar yang dinamis, aktif, antusiasme dan membahagiakan. Pada dasarnya icebreaker mengubah suasana belajar pasif menjadi aktif, dari yang kaku menjadi akrab, dan dari bosan menjadi riang. Meskipun icebreaker bukan tujuan utama dalam pembelajaraan, namun merupakan pendukung utama dalam menciptakan suasana belajar yang aktif dan efektif (tepat guna).

0 komentar:

Posting Komentar